IOTOMOTIF.com – Menjelang berakhirnya gelaran ajang balap MotoGP 2013, FIM selaku badan organisasi tertinggi balap motor dunia termasuk MotoGP merilis jadwal MotoGP musim 2014. MotoGP 2014 akan digelar sebanyak 19 seri atau bertambah 1 seri bila dibandingkan tahun 2013. Dimulai pada tanggal 23 Maret di Qatar dan berakhir di Valencia pada 9 November 2014.
Walaupun berkurang 1 sirkuit untuk kalender MotoGP 2014, yaitu dicoretnya Sirkuit Laguna Seca sehingga tidak lagi terdaftar untuk musim depan, namun akan ada dua sirkuit baru, yaitu Sirkuit Termas Rio Honda di Argentina dan Sirkuit Autodromo Nelson Piquet de Brasilia (Brazil), dimana kedua sirkuit baru tersebut sebelumnya mengalami penundaan selama setahun lalu. Sementara Brazil sedang dalam proses persetujuan dengan beberapa pembenahan sejak tidak lagi menjadi penyelenggara MotoGP pada 2004.
Untuk GP Qatar di Sirkuit Losail, masih akan menjadi balapan malam, sedangkan seri kedua tetap di Austin. Sementara Argentina menjadi tempat seri ketiga berlanjut ke Eropa dimulai dari GP Spayol di Sirkuit Jerez. Berikut ini Jadwal lengkap seri MotoGP 2014.
[spoiler title=”Jadwal Kalender MotoGP™ 2014″ style=”2″]
Jadwal Kalender MotoGP™ 2014
Round 1: 23 March Qatar* Doha/Losail
Round 2: 13 April Americas Austin
Round 3: 27 April Argentina Termas de Rio Hondo
Round 4: 04 May Spain (STC) Jerez de la Frontera
Round 5: 18 May France Le Mans
Round 6: 1 June Italy Mugello
Round 7: 15 June Catalunya Barcelona – Catalunya
Round 8: 28 June Netherlands** TT Assen
Round 9: 13 July Germany Sachsenring
Round 10: 10 August Indianapolis GP Indianapolis
Round 11: 17 August Czech Republic Brno
Round 12: 31 August Great Britain Silverstone
Round 13: 14 September San Marino & Riviera di Rimini Marco Simoncelli Misano
Round 14: 21 September Aragon MotorLand Aragon
Round 15: 28 September Brazil (STH) Brasilia
Round 16: 12 October Malaysia Sepang
Round 17: 19 October Japan Motegi
Round 18: 26 October Australia Phillip Island
Round 19: 09 November Valencia Ricardo Tormo-Valencia
* Evening Race
** Saturday Race
STC (Subject to the Contract)
STH (Subject to the Homologation)
via: motogp.com[/spoiler]