Suzuki berhasil mengekspor model CBU sebanyak 7.880 unit dengan dominasi model All New Ertiga. Peningkatan jumlah ekspor itu didorong oleh model pickup New Carry dengan jumlah ekspor hingga 3.339 unit. Tidak hanya itu, produk baru Suzuki XL7 juga memiliki kontribusi besar, sebanyak 2.169 uni.
Dengan jumlah tersebut, Suzuki Indonesia yakin pada tahun 2020 bisa mengekspor lebih dari 50 negara di dunia.
“Peningkatan ekspor ini membangun optimisme Suzuki untuk kembali beroperasi setelah menghentikan sementara kegiatan pabrik. Saat ini pasar internasional dalam masa pemulihan dan untuk memenuhi permintaan ekspor, secara bertahap kami kembali berproduksi dengan menerapkan Suzuki Hygiene Commitment dan protokol kesehatan dari Pemerintah. Kami harap industri otomotif dan lainnya cepat pulih dan bangkit bersama agar bisa memberikan kontribusi positif untuk Indonesia,” jelas Aris.