IOTOMOTIF.com – Hadir dengan mengusung konsep “zoom zoom”, New Mazda6 menampilkan filosofi yang menjadi dasar bagi pengembangan mobil-mobil Mazda masa kini. New Mazda6 juga memiliki karakter yang lebih kuat dari generasi pendahulunya. Sedan besutan Mazda ini juga menjadi Sedan termewah diantara jajaran sedan yang telah diproduksi oleh Mazda, khususnya di pasar otomotif Indonesia.
Mesin
Untuk urusan jantung pacunya, New Mazda6 dibekali dengan mesin 2.488 cc MZR 16V DOHC 4 silinder segaris dan didukung dengan teknologi S-VT, VIS, dan ETC. Jantung pacu sedan mewah Mazda ini juga mampu meletupkan tenaga puncak hingga 170 PS pada 6.000 rpm dengan torsi puncak 23 kgm pada 4.000 rpm. New Mazda6 juga dilengkapi dengan sistem kemudi rack & pinion dengan EPAS, sistem penggerak roda depan (FWD), dan transmisi Activematic 5-kecepatan. Sistem bahan bakar EFI juga menjadi fitur standar pada sedan mewah besutan Mazda ini.
Eksterior dan Interior
Eksterior New Mazda6 tampil dengan karakter yang lebih kuat, dengan mengeksplorasi konsep “zoom zoom” Sedan termewah Mazda ini juga hadir dengan desain yang lebih dalamdan syarat dengan filosofi sebagai dasar pengembangan mobil-mobil Mazda saat ini.
Interior New Mazda6 hadir gaya sportydan menawarkan berbagai fitur canggih masa kini. Kenyamanan juga menjadi perhatian utama sedan mewah Mazda ini. Hal tersebut dapat dirasakan saat memasuki kabin New Mazda6 yang sangat nyaman dan mampu memuat 4 hingga 5 orang penumpang sekaligus. Sementara kapasitas bagasi sedan mewah Mazda ini juga cukup lapang, dan mampu memuat barang bawaan dalam jumlah yang cukup banyak sekalipun.